Apa itu Epoxy dan Bagaimana Kegunaannya?

Epoxy adalah resin polimer epoxide thermosetting yang mengandung satu atau lebih gugus epoksida. Terdapat dua jenis epoxy, yakni epoxy resin glycidyl dan epoxy resin novolac.  Epoxy resin glycidyl jenis yang dibuat menggunakan Bisphenol-A. Jenis ini merupakan epoxy yang paling umum.

Dalam pengaplikasiannya, epoxy membutuhkan ‘pasangan’ katalis yang disebut hardener. Hardener ini dibutuhkan sebagai zat pengawet pada proses curing. Fungsi katalis yakni mempercepat proses pengeringan (curing) pada bahan matrik komposit.

Nah, berikut pembahasan yang lebih sederhana.

Contoh Epoxy

Pada video-video di YouTube atau Facebook mungkin Anda kerap menonton bagaimana perajin memanfaatkan suatu cairan untuk menutup lubang pada furniture, nah inilah yang dinamakan epoxy.

Namun, penggunaannya tidak hanya untuk itu saja. Selain digunakan pada furniture, epoxy juga bisa digunakan sebagai coating pada lantai. Pemberian epoxy pada lantai membuat lantai tersebut keras dan memiliki karakteristik yang lebih tahan terhadap beban, bahan kimia, tidak mudah rusak, dan sebagainya.

Untuk apa Epoxy?

Bahan Perekat

Seperti contoh pada gambar di awal, epoxy dimanfaatkan untuk membuat pola tertentu. Hal ini dapat dilakukan karena epoxy memiliki sifat adhesi yang baik untuk berbagai jenis material, seperti kayu, beton, baja, besi, kaca, atau plastik. 

Coating Lantai

Pada dunia industri atau perusahaan epoxy kerap digunakan sebagai coating pada lantai. Hal ini bukan tanpa alasan, melainkan kebutuhan.

Misalnya, lantai pada gudang yang membutuhkan ketahanan ekstra karena beban dari produk atau barang. Atau pada hanger pesawat, nah ini juga menggunakan epoxy coating pada lantainya.

Selain itu, pada hotel juga tak jarang ditemukan lantai yang saling menyatu dengan lainnya, tidak ada batas yang biasanya kita lihat pada keramik. Nah, ini juga merupakan contoh penggunaan dari epoxy pada lantai.

Apa Keunggulan Epoxy untuk Lantai?

Lalu, apa saja keunggulan epoxy sehingga banyak digunakan di perusahaan ataupun industri?

  1. Tahan bahan kimia (resistensi yang baik)
  2. Tahan beban berat.
  3. Tahan terhadap kelembapan.
  4. Tahan terhadap benturan.
  5. Meningkatkan kekuatan mekanik.
  6. dan awet.

Cukup banyak bukan manfaat dengan epoxy lantai. Nah, apabila Anda tertarik untuk menggunakan epoxy lantai, Anda dapat menggunakan aplikator jasa epoxy lantai. Dengan aplikator tersebut, perhitungan mengenai material dan ketebalan yang dibutuhkan akan lebih akurat, serta hasilnya akan lebih maksimal.

Demikianlah pembahasan singkat mengenai definisi epoxy beserta contoh penerapannya, semoga bermanfaat!

Tinggalkan komentar

Konsultasi Gratis
Konsultasi Kebutuhan dengan Ahlinya
Hello 👋
Konsultasikan Kebutuhanmu Sekarang